Moralika.com
Beranda Daerah Festival Pesisir 4 Berikan Dampak Nyata, SKK Migas-HCML Raih Tiga Penghargaan

Festival Pesisir 4 Berikan Dampak Nyata, SKK Migas-HCML Raih Tiga Penghargaan

DIAPRESIASI: SKK Migas – HCML terima penghargaan dari Pemkab Sumenep pada Malam Puncak Festival Pesisir 4 di Pulau Giligenting, Sabtu (6/12/2025). (Moralika/Dok. HCML)

Sumenep, moralika.com – SKK Migas bersama Husky CNOOC Madura Limited (HCML) menggelar Festival Pesisir 4. Kegiatan yang mengangkat tema Lengghi; Ekspresi Budaya Giligenting itu, berlangsung di Pulau Giligenting, Sumenep pada Sabtu (6/12).

Program tahunan HCML ini, mendapat dukungan penuh dari berbagai pihak. Bahkan, bersamaan dengan itu, HCML berhasil meraih tiga piagam penghargaan sekaligus.

Piagam pertama diberikan oleh Bupati Sumenep, Achmad Fauzi Wongsojudo. Pemkab Sumenep mengapresiasi partisipasi HCML dalam melestarikan seni dan kearifan lokal daerah melalui program “Festival Pesisir”.

Piagam penghargaan kedua diberikan oleh Kepala Dinas Kesehatan, Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana (Dinkes P2KB) Sumenep, Ellya Fardasah. HCML dinobatkan sebagai Kontraktor Kontrak Kerja Sama (KKKS) Peduli Penurunan Stunting dengan diselenggarakannya program “HCML untuk Masa Depan”.

Program HCML untuk Masa Depan masuk dalam salah satu rentetan agenda Festival Pesisir 4. KKKS pengelola industri hulu migas tersebut menyalurkan sejumlah paket makanan bergizi gratis kepada balita di lokasi acara Festival Pesisir 4.

Selanjutnya, penghargaan ketiga diberikan oleh Kepala Dinas Pendidikan (Disdik) Sumenep, Agus Dwi Saputra. HCML dinobatkan sebagai KKKS Peduli Pendidikan dengan diselenggarakannya Program “Langkah Baik HCML” dalam rentetan Festival Pesisir 4.

Melalui agenda kegiatan bertajuk Langkah Baik HCML, telah disalurkan bantuan berupa sepatu sekolah untuk siswa dan siswi berprestasi. Bahkan, HCML juga memberikan bantuan tas sekolah kepada peserta didik kurang mampu.

Bupati Sumenep, Achmad Fauzi Wongsojudo, diwakili oleh Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (DPMD) Sumenep, Anwar Syahroni Yusuf untuk menyerahkan piagam penghargaan terhadap HCML. Prosesi serah terima piagam berlangsung pada Malam Puncak Festival Pesisir 4.

“Terima kepada SKK Migas – HCML atas partisipasinya membangun masyarakat Sumenep,” ungkap Anwar saat sambutan.

Manager Regional Office and Relation HCML, Hamim Tohari mengatakan, pagelaran Festival Pesisir memiliki maksud dan tujuan besar. Menurutnya, kegiatan itu bukan sekadar puncak dari program Pelibatan dan Pengembangan Masyarakat (PPM) selama satu tahun.

“Ini menjadi bagian dari silaturahmi SKK Migas-HCML dengan Masyarakat di sekitar operasi HCML,” terangnya.

Mengenai tiga penghargaan dari Pemkab Sumenep, Hamim menyampaikan terima kasih. Dia menjelaskan, SKK Migas – HCML berkomitmen untuk ikut andil mendorong lahirnya generasi emas dari putra-putri bangsa.

”Pada akhirnya kita ini akan diganti oleh generasi berikutnya,” tegasnya.

Pagelaran Festival Pesisir 4, melibatkan 164 warga Pulau Giligenting sebagai talent. Selain itu, juga melibatkan puluhan manpower dari warga lokal untuk membantu menyukseskan acara.

Hamim menyampaikan, HCML memiliki misi sebagai tetangga yang baik bagi masyarakat. Karena itu, pelaksanaan Festival Pesisir 4 sengaja melibatkan warga lokal.

”HCML memiliki visi to be a good neighbor to local community,” ucapnya.

Kepala SKK Migas Jabanusa, Anggono Mahendrawan, melalui Analis Formalitas dan Komunikasi, Yustian Hakiki mengapresiasi gelaran Festival Pesisir 4. Dia mendorong sinergi antara HCML dengan masyarakat dapat terus dijalin erat dalam masa panjang ke depan.

“Terima kasih kepada masyarakat Pulau Giligenting atas dukungan dan sinerginya dalam mendukung kegiatan industri hulu migas,” pungkasnya. (*/bus)

Join WhatsApp channel moralika.com agar tidak ketinggalan berita terbaru lainnya.

Gabung
Bagikan:

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Iklan